Menu
Personal Finance
Knowledge
Work Life
Relationship
Mental Health
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kenapa Luksemburg Bisa Menjadi Negara Kaya?

Kenapa Luksemburg Bisa Menjadi Negara Kaya? Kredit Foto: Unsplash/Li Jia
WE Trivia, Yogyakarta -

Sejak tahun 2000-an, perekonomian Luksemburg meningkat tajam. Melansir International Wealth, kondisi tersebut terjadi setelah banyak konglomerat datang ke negara yang pernah menjadi bagian dari Prancis, Jerman, dan Belanda itu. 

Kini, Luksemburg menjadi negara berdaulat yang menyandang sebagai salah satu negara terkaya di dunia. Menurut data IMF tahun 2022, Luksemburg memiliki PDB sebesar 135.046 dolar Amerika. Angka tersebut jauh melampaui Irlandia sebagai negara terkaya kedua yang memiliki PDB 101.509 dolar Amerika per kapita. 

Sektor keuangan adalah andalan bagi Luksemburg. Melansir International Wealth, sektor keuangan menyumbang 28% dari keseluruhan PDB Luksemburg. 

Baca Juga: Kenapa Pemerintah Tidak Mencetak Uang Sebanyak-banyaknya untuk Memperkaya Negara?

Alasan yang Membuat Luksemburg Menjadi Negara Kaya

Negara Luksemburg memiliki wilayah kecil dan sumber daya manusia yang tidak terlalu banyak. Hanya ada 650 ribu jiwa yang tinggal di 2.586,4 km2 wilayah Luksemburg. Namun, beberapa alasan ini berhasil membuat Luksemburg menjadi sangat sejahtera. 

1. Memiliki banyak perusahaan keuangan dan perbankan

Melansir JTG Travel, sektor keuangan menarik tenaga kerja sekitar 50 ribu orang. Menariknya, setengah dari jumlah tersebut adalah pekerja perbankan. Sektor ini juga yang menjadikan tingkat pengangguran di Luksemburg menjadi sangat kecil. 

Berhubungan dengan banyaknya perbankan di sana, Luksemburg adalah negara yang didatangi oleh para konglomerat dari negara-negara di Eropa sejak tahun 2000-an. Mereka akan mendirikan perusahaan di Luksemburg dan bekerja sama dengan anak perusahaannya yang terletak di negara asal. Hal itu dilakukan dengan tujuan menghindari pajak. 

Pemerintah negara tersebut juga cerdik dalam menarik minat investor. Melansir Guichet Public Luxembourg, pelaku investasi di sana bisa mendapatkan izin tinggal khusus setelah melakukan investasi dalam jumlah setidaknya 500 ribu euro. Hasilnya, negara ini menjadi penerima investasi terbesar kedua di dunia. 

2. Situasi negara yang aman dan stabil

Meskipun memiliki standar hidup tinggi, Luksemburg adalah negara yang aman untuk didatangi. Menurut JTG Travel, kejahatan ringan pun sangat jarang ditemui di negara ini. Hal itu didukung dengan kepolisian dan pengadilan yang adil, sehingga masyarakatnya pun relatif taat hukum. 

Selain masyarakatnya yang menjaga situasi, alam Luksemburg juga terbilang kondusif. Negara ini jarang terkena bencana alam atau cuaca ekstrem yang menyulitkan masyarakat. Hal itu membuat kemiskinan di sana kurang dari 0,5% dan relatif tidak memburuk.

Selain pada persoalan bisnis, pemerintah Luksemburg yang stabil memberi inovasi kebijakan yang baik. Salah satu kebijakan yang paling menarik belakangan ini adalah pembebasan biaya transportasi umum sejak tahun 2020. Fasilitas transportasi umum gratis ini bahkan bisa dinikmati oleh masyarakat yang ada di pinggir perbatasan. 

Baca Juga: Kenapa Adik Bisa Lebih Kaya Dibanding Kakaknya?

Melihat fakta sejarah, Luksemburg memang negara yang memiliki potensi kekayaan tinggi. Sebelum bergantung pada sektor keuangan dan perbankan, negara ini telah dikenal sebagai penghasil bijih besi. Menurut International Wealth, Luksemburg menjadi produsen besi terkenal pada tahun 1990-an. 

Penulis/Editor: Amry Nur Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: