
Sebuah studi dari Iowa State University mengungkapkan bahwa orang yang kehilangan beberapa jam waktu tidur akan lebih mudah marah dan kurang mampu beradaptasi dengan situasi yang membuat frustasi, dibandingkan dengan orang yang cukup beristirahat.
Ketika kurang tidur, bagian otak bernama Amygdala mengalami peningkatan aktivitas hingga 60 persen. Tingginya aktivitas tersebut akan mempengaruhi kemampuan otak dalam mengendalikan emosi. Itulah mengapa orang yang kekurangan tidur jadi gampang marah.
Baca Juga: Kenapa Tidur Berpengaruh pada Kesehatan Mental?
Melansir dari Healthline, kekurangan tidur yang berkualitas akan mengakibatkan gangguan fisik, mental dan emosional. Dalam jangka pendek, kekurangan tidur akan meningkatkan emosi negatif seperti perasaan cemas, kegelisahan dan kesedihan. Sementara dalam jangka panjang, ini akan berdampak pada menurunnya emosi positif serta meredam perasaan bahagia atau semangat kegembiraan.
Tidur memiliki pengaruh yang kuat pada otak, sehingga saat kurang tidur, otak juga akan mengalami kelelahan. Saat malam hari, ketika seseorang tidur, otak akan melakukan aktivitas penyimpanan, pemrosesan dan mempersiapkan ruang baru untuk pembelajaran lain esok hari. Jika kurang tidur maka otak tidak dapat melakukan tugas penting tersebut.
Baca Juga: Kenapa Otak Perlu Beristirahat agar Dapat Bekerja dengan Produktif?
Cara Mengatasi Kemarahan karena Kurang Tidur
Saat menyadari Anda kekurangan waktu tidur, hindari konfrontasi dengan orang lain. Cobalah untuk menjauhkan sementara hal-hal yang menimbulkan frustasi. Dr. Anner Morse seorang ahli saraf juga spesialis tidur, mengatakan bahwa mengonsumsi kafein juga bisa menjadi solusi sementara untuk mengatasi rasa kantuk dan meningkatkan kemampuan mempertahankan sikap yang lebih tenang.
Baca Juga: Kenapa Mandi dapat Meredakan Stres?
Jika Anda memiliki waktu tidur siang, maka lakukanlah,aktivitas tersebut akan sedikit membantu mengatasi rasa ngantuk. Tidur siang bisa dilakukan selama 20 menit untuk memberikan energi sehingga membuat kondisi tubuh lebih stabil.
Kemudian, aturlah jadwal tidur dengan waktu yang cukup untuk menghindari perasaan mudah marah. Menjelang waktu tidur, usahakan untuk menjauhkan ponsel, menciptakan suasana tenang, sehingga tubuh menjadi nyaman dan mudah beristirahat. Jangan lupa untuk mempertahankan durasi tidur untuk orang dewasa yakni 7-9 jam.
Penulis/Editor: Sabriena Yully Puspita
Tag Terkait: